Kanit Samapta Polsek Pahae Julu AIPDA RIAN TAMPUBOLON bersama dengan BRIPKA ROBI D. PURBA melaksanakan Sambang / Cooling System Terhadap Tokoh Masyarakat masyarakat di Desa Janjinatogu Kec. Pahae Julu Kab. Tapanuli Utara.
Dalam giat tersebut personil Pahae Julu berbincang-bincang menjalin silaturahmi dengan tokoh masyarakat dan menyampaikan himbauan agar tetap berberan aktif dalam menjaga kekompakan dan kerukunan sesama warga di Desa Janjinatogu terutama menjelang Pemilu, sehingga Pemilu 2024 dapat berjalan dengan aman dan damai khususnya di wilayah Kecamatan Pahae Julu.
Personil Polsek Pahae Julu juga menghimbau kepada tokoh masyarakat agar selalu berkomunikasi dengan bhabinkamtibmas apabila terjadi ataupun ada permasalahan di wilayah tempat tinggalnya agar dapat diselesaikan dengan cara yang baik.