Personil Polsek Pahae Jae Bripka ANDRY SITUMORANG melakukan Sambang di Desa Parsaoran Janji Angkola Pada Rabu Tanggal 01 Nopember 2023 Pukul 10.00 Wib.
Dalam kegiatan, Bhabinkamtibmas menemukan adanya Perselisihan antara masyarakat yang di sebabkan oleh rusaknya sarana air bersih sehingga masyarakan enggan melakukan pembayaran tagihan bulanan.
Dalam hal Permasalahan tersebut, Bhabinkamtibmas memberikan saran dan Pesan kamtibmas agar permasalah tersebut menemukan solusi yang baik mengingat saluran air tersebut merupakan kebutuhan Umum.
Dalam Pertemuan ditemukan kesepakatan baik agar masyarakat sama sama menjaga saluran air bersih tersebut serta masyarakat agar melaporkan bila mana ditemukan kerusakan pada Saluran air bersih.
Dalam giat yang di laksanakan Bhabinkamtibmas tersebut, Masyarakat mengucapkan Terimakasih atas respon dan Tanggapan oleh Pihak Kepolisian Polres Tap. Utara yang aktif hadir di desa serta Turut serta menyelesaikan Permasalahan yang timbul di Desa.