Ibadah di Gereja Prioritas di Kota Tarutung, dalam hal ini Personil Sat Lantas Polres Tapanuli Utara sebagai salah satu bentuk pelayanan terhadap Umat Nasrani yang melaksanakan Ibadah di gereja setiap Minggunya, Minggu (01/09/2024)
Personil Sat Lantas Polres Tapanuli Utara melaksanakan Patroli dan Pengamanan di Gereja HKBP Kota Tarutung, Kec. Tarutung Kab.Tap. Utara, Sesuai dengan keterang dari Kasat Lantas Polres Tapanuli Utara IPTU SIMON SIMATUPANG, S.H. M.H. mengatakan Patroli dan pengamanan di Gereja Prioritas merupakan agenda rutin dan Sat Lantas Polres Tapanuli Utara yang bertujuan menciptakan rasa aman dan nyaman bagi umat nasrani yang sedang melaksanakan ibadah di Gereja.
Dalam kegiatan patroli dan pengamanan tersebut menyasar pada masyarakat pengguna jalan, masyarakat yang melaksanakan ibadah , Kendaraan yang parkir dibahu jalan dan pengaturan arus lalu lintas. dalam kegiatan ini petugas memberikan himbauan kamtibmas dan tertib berlalu lintas memberikan himbauan kepada pengguna kendaraan R2 dan R4 agar memarkir kendaraannya secara tertib dan melaksanakan pengaturan lalu lintas guna tercapainya Kamseltibcar lantas.
“Komitmen Sat Lantas Polres tapanuli Utara dalam menjaga Kamseltibcar lantas dan kamtibmas tetap aman dan kondusif pada saat pelaksanaan ibadah gereja”